Tanam Bunga Lavender di dalam Pot? Terapkan 5 Tips Ini

Tertarik untuk tanam bunga lavender di dalam pot? yuk, terapkan 5 tips yang ada di artikel PTD ini.

Tentu Anda sudah tidak asing lagi dengan bunga lavender bukan? Bunga berwarna ungu ini dikenal ampuh untuk membasmi nyamuk.

Bunga ini memiliki bentuk yang mirip alang-alang, dan memiliki kandungan minyak esensial yang terdapat pada daun siripnya.

Bunga lavender lokal yang sering dilihat memiliki perpaduan warna yang sangat indah seperti warna ungu, ungu kehitaman, kekuningan, dan biru.

Selain memiliki aroma yang khas, bunga ini juga memiliki manfaat untuk tubuh seperti relaksasi otot, mengatasi insomnia, mengatasi rambut rontok dan lain sebagainya.

Tips Tanam Bunga Lavender di dalam Pot

Kamu bisa menanam bunga lavender dalam pot, dengan 5 langkah mudah seperti berikut ini:

Baca Juga: Yuk Kenali Cara Mudah Menanam Bunga Chamomile

Memilih Bibit Bunga

Untuk menanam bunga lavender, Anda bisa memilih bibit bunga yang berkualitas. Diketahui terdapat 30 bibit bunga yang bisa Anda pilih sesuai dengan keinginan.

Sehingga Anda harus mengetahui kelemahan dan kelebihan bibit tersebut beserta bibit yang cocok untuk ditanam di lingkungan Anda.

Anda bisa mendapatkan bibit bunga lavender di toko pertanian. Pilihlah bibit yang bersih dan tidak ada serangga parasit, jangan lupa untuk melihat tanggal kadaluarsanya. Karena semakin lama dibiarkan, fungsi bibit lavender semakin melemah.

bibit bunga lavender
agrobibit.id

Media Tanam Penyemaian Bibit Bunga

Bibit bunga harus menjalani proses penyemaian agar dapat tumbuh dengan baik dan maksimal. Pada tahapan ini, bunga akan memiliki kecambah yang sangat penting untuk proses penanaman.

Oleh sebab itu, penyemaian bibit bunga harus dilakukan dengan benar dan sesuai. Agar bunga lavender dapat tumbuh dengan baik, maka perlu penyiapan media tanam yang memenuhi kebutuhan tanaman.

Tanah yang digunakan untuk menanam bunga ini harus bersifat gembur. Gunakan polybag atau pot yang terdapat lubang di bagian bawah, lalu beri sterofom setebal 5 cm dengan ukuran yang sama seperti pot atau polibag.

Masukkan bibit bunga ke dalam pot yang sudah diberi campuran tanah dengan pupuk kompos dan pasir secara merata. Rapatkan kembali media tanah, lalu disiram dengan air. Jangan lupa untuk meletakkan media tanam di tempat yang terkena sinar matahari.

Baca Juga: 5 Tips Mudah Menanam Bunga Asoka Agar Cepat Berbunga

Pemindahan Bibit Bunga

Ketika bibit bunga sudah berkecambah, maka Anda harus melakukan pemindahan ke lahan atau pot yang lebih luas. Biasanya, bibit yang memasuki proses pemindahan harus berusia 1 bulan dengan tinggi sekitar 15 cm.

Pindahkan bibit bunga ke lahan terbuka yang terkena sinar matahari cukup serta sirkulasi udara baik. Berilah jarak penanaman sekitar 30-45 cm. Sebelum dipindahkan sebaiknya bibit diberikan penyiraman terlebih dahulu.

Tanamlah bibit bunga kedalam lubang tanam yang telah disediakan, dalam keadaan akar masih menempel dengan baik. setelah itu tutup rapat kembali media tanam dengan tanah, lalu siram dengan air secukupnya.

bunga lavender
bukalapak.com

Perawatan Tanaman Bunga

Perawatan tanaman tentu sangat penting untuk dilakukan, agar bunga dapat tumbuh dengan maksimal. Adapun perawatan bunga lavender tidaklah terlalu rumit, Anda hanya perlu melakukan penyiraman, pemupukan, pemangkasan, serta penyiangan. Berikut penjelasannya:

  1. Lakukan penyiraman secukupnya, karena tanaman ini tidak menyukai tanah yang kering dan lembab. Cara menyiram bunga lavender yang baik yakni dengan mengurangi pemasukan air seiring perkembangan tanaman. Agar air tidak menggenang, Anda bisa membuat sistem pengairan atau drainase.
  2. Pangkaslah beberapa cabang bunga yang merusak keindahan tanaman. Pemangkasan dilakukan minimal setahun sekali, agar bentuk tanaman semakin indah dan menumbuhkan tunas baru. Namun, ketika bunga lavender sudah besar dan tumbuh tinggi, Anda bisa memotong sepertiga dari seluruh bagian tanaman.
  3. Pemupukan lanjutan diberikan ketika tanaman sudah memasuki usia 1 bulan. Berilah pupuk organik agar tanaman tetap sehat dan segar.
  4. Penyiangan dilakukan dengan membersihkan berbagai tanaman liar yang merusak pertumbuhan tanaman. Selain itu, penyiangan ditujukan agar nutrisi dalam tanah mampu diserap baik oleh bunga lavender.

Masa Pemanenan Bunga Lavender

Kamu bisa menikmati keindahan bunga lavender pada masa pemanenan bunga ini. Untuk membuat tangkai bunga lavender, Anda bisa menggunakan gunting atau pisau.

Potonglah dasar batang pada bunga di dekat daun, lalu ikat menjadi satu tangkai. Anda bisa menjual hasil panen tersebut sesuai dengan harga bunga lavender di pasaran. Atau mengambil manfaat dari bunga tersebut untuk diri sendiri.


Itulah beberapa langkah mudah yang bisa Anda lakukan saat ingin tanam bunga lavender dalam pot. Selamat mencoba.

Jangan lupa SHARE artikel ini kepada teman-teman kamu ya!

Baca Juga: Ikutin Langkah Mudah Ini Untuk Menanam Bunga Lavender

Ingin menjual hasil panen kamu langsung ke pembeli akhir? Silahkan download aplikasi Marketplace Pertanian Pak Tani Digital di sini.

Butuh artikel pertanian atau berita pertanian terbaru? Langsung saja klik di sini.

Sumber:

  • http://ilmubudidaya.com/cara-menanam-bunga-lavender

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.