Startup Sosial Petani Indonesia
Semakin ke sini, hama padi seolah memang telah kebal oleh bahan aktif pestisida atau obat-obat kimia. Bukan tanpa alasan, selama ini, seringkali petani menganggap, semakin banyak penggunaan obat, maka hama akan semakin cepat hilang. Hal ini memang tidak sepenuhnya salah. Namun, tanpa disadari, kebiasaan tersebut dapat membuat hama menjadi kebal akan bahan kimia.
Oleh karena itu, bidang pertanian kini memberikan alternatif pengusir hama baru yang ampuh dan juga ramah lingkungan. Salah satunya yaitu melalui penanaman tanaman bunga pengusir hama padiatau yang lebih dikenal dengan bunga refugia. Ada beberapa jenis bunga refugia yang bisa Anda coba tanam. Empat bunga dari sekian banyak jenis tersebut yaitu sebagai berikut.
Bunga Kertas
Bunga pertama yang bisa dijadikan sebagai pengusir hama padi yaitu bunga kertas. Selain tergolong sebagai tanaman hias, bunga dengan nama latin Zinnia ini juga merupakan tanaman pengusir hama dan serangga yang ampuh. Tidak heran jika sampai saat ini, bunga kertas menjadi bunga favorit yang banyak dipilih untuk ditanam.
Adapun sebagai tanaman refugia, warna bunga kertas yang cerah secara otomatis akan menarik kumbang untuk datang. Kumbang inilah yang nantinya akan membantu membasmi hama padi seperti ulat atau kutu daun.
Dari segi penanaman, bunga kertas pun memiliki cara yang mudah. Anda bisa menanam dengan menyebarkan bibit bunga secara langsung. Untuk cara lebih cepat, Anda bisa menanam bibit bunga yang sebelumnya telah disemai terlebih dahulu.
Klik & Baca: Tanaman Refugia, Pengusir Hama Tanaman yang Alami
Bunga Kenikir
Selain dikenal sebagai tanaman yang enak untuk dikonsumsi, kenikir juga tepat dijadikan sebagai bunga pengusir hama padi. Terbukti untuk tanaman refugia, kenikir mampu menarik predator serangga melalui warna bunganya yang cerah. Bunga dengan nama latin Tagetes Erecta ini pun terbilang efektif karena memiliki bau khas yang dapat mengusir hama.
Adapun seperti halnya bunga kertas, bunga kenikir juga memiliki cara tanam yang mudah. Pertama, bisa ditanam dengan menyebarkan biji kenikir secara langsung. Kedua, melalui teknik penanaman stek.
Bunga Matahari
Barangkali sudah banyak yang tahu mengenai bunga yang identik dengan kuaci ini. Bunga kuning dengan bentuk lingkaran ini merupakan salah satu bunga refugia yang menjadi favorit kumbang dan juga serangga predator. Sayangnya, berbeda dengan 2 jenis bunga sebelumnya, bunga matahari sebagai bunga pengusir hama padi tidak bisa ditanam sembarangan.
Hal itu disebabkan oleh bentuk bunganya yang besar, membuat bunga ini hanya cocok ditanam di sekeliling lahan atau sebagai pagar saja. Jika ditanam di selingan tanaman, bunga matahari dapat menghalangi masuknya cahaya matahari dan juga menyedot unsur hara tanaman pokok.
Klik & Baca: Manfaat Bunga Matahari dan Cara Mengolahnya
Bunga Celosia
Bunga celosia atau yang lebih dikenal dengan bunga jengger ayam merupakan salah satu tanaman bunga yang juga masuk dalam daftar tanaman refugia. Tanaman dengan bunga berbentuk menyerupai jengger ayam ini memiliki bunga dengan warna yang mencolok.
Tidak hanya itu, sebagai tanaman refugia, celosia juga banyak dipilih, khususnya oleh petani yang memiliki lahan yang tidak menguntungkan. Hal itu karena Celosia termasuk tanaman bunga yang mudah tumbuh, meskipun pada lahan yang tidak subur sekalipun.
Itulah 4 jenis tanaman bunga pengusir hama padi yang bisa Anda coba. Sebagai tambahan, selain keempat jenis bunga di atas, Anda juga bisa menanam jenis tanaman refugia lain seperti, jagung, tanaman mint, babandotan, atau bayam. Dengan catatan, pilihlah tanaman refugia yang tepat untuk jenis tanaman yang Anda tanam.
Semoga bermanfaat.
Klik & Baca: Cara Memanen dan Menangani Pasca Panen Bunga Krisan
Penulis: Siti A’Imatul Latifah
Sudah download aplikasi Pak Tani Digital? Silahkan klik di .